Pengadilan Agama Sungai Raya adakan DDTK Aplikasi Blangko Terintegrasi (ABT) SIPP

Sungai Raya, 09/09/2020, Bertempat diruang sidang utama Pengadilan Agama Sungai Raya dilaksanakan diklat di tempat kerja (DDTK) tentang aplikasi pendukung SIPP yang bernama ABT. ABT adalah Aplikasi Blanko Terintegrasi SIPP yang memudahkan user untuk menyelesaikan adminitrasi perkara, sehingga minutasi dan putusan dapat dilaksanakan secepat mungkin. Pelaksanaan DDTK aplikasi ini untuk menyelesaikan perkara tepat waktu yang meliputi One Day Minutation dan One Day Publication.

Kegiatan ini diikuti oleh Hakim, Jajaran Kepaniteraan dan petugas PTSP. Adapun narasumber aplikasi pendukung SIPP adalah Hakim Pengadilan Agama Sungai Raya Fauzy Nurlail, S.H.I dan Khoirun Nisa, S.H.I. Setelah narasumber selesai menyampaikan materinya, acara tersebut dilanjutkan dengan diskusi dan evaluasi yang bertujuan untuk perbaikan dan peningkatan format BAS maupun putusan yang telah tersedia di aplikasi ABT. Pelaksanaan kegiatan ini diharapkan dapat diaplikasikan dengan baik sehingga semua berita acara sidang dan putusan dapat diselesaikan tepat waktu, dan percepatan penyelesaian perkara dapat dicapai sesuai target di Pengadilan Agama Sungai Raya (Nisa).

Hits: 225

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Facebook
Twitter
YouTube
Instagram
× ARWANA Chat